17 Rekomendasi HP Realme Terbaru Beserta Harga & Spesifikasinya

realme terbaru

Realme dikenal  sebagai salah satu Brand HP terbaik di Indonesia. Meskipun brand ini masih tergolong baru di Indonesia, sudah banyak orang yang menggunakan HP Realme loh, karena harga yang ditawarkan sangat terjangkau dan memberikan spesifikasi yang juga sangat memuaskan. Tapi, sudah tahu belum HP Realme terbaru apa saja yang ada di tahun 2020 ini?

Nah, kali ini GilaGadget akan berbagi informasi mengenai deretan HP Realme terbaru yang hadir di pasar smartphone Indonesia. Yuk langsung saja simak pembahasannya di bawah ini.

1. Realme XT

Realme XT
  • Layar: Super AMOLED 6.4 Inch
  • Prosesor: Snapdragon 712
  • GPU: Adreno 616
  • RAM: 4/6/8GB
  • Memori Internal: 64/128GB
  • Kamera Depan: 16MP
  • Kamera Belakang: 64MP + 8MP + 2MP + 2MP
  • Harga: Rp3.900.000,-

Realme XT menjadi salah satu HP Realme terbaru yang memiliki spesifikasi tinggi dengan harga yang cukup terjangkau, yakni sekitar Rp3,9 jutaan saja.

HP ini dilengkapi dengan empat lensa kamera belakang dengan lensa utama berukuran 64MP yang sanggup menangkap foto berkualitas dan jernih.

Untuk sektor dapur pacu, HP ini Menggunakan Prosesor Snapdragon 712 dan variasi RAM 4, 6 hingga 8GB yang bisa anda pilih sesuai dengan kebutuhan aktivitas multitasking anda.

Oh iya, layar yang digunakan pada Realme XT juga sangat berkualitas karena sudah mengusung panel Super AMOLED berukuran 6.4 Inch dan dilengkapi dengan perlindungan Gorilla Glass 5.

2. Realme 5 Pro

Realme 5 Pro
  • Layar: IPS LCD 6.3 Inch
  • Prosesor: Snapdragon 712
  • GPU: Adreno 616
  • RAM: 4/6/8GB
  • Memori Internal: 64/128GB
  • Kamera Depan: 16MP
  • Kamera Belakang: 48MP + 8MP + 2MP + 2MP
  • Harga: Rp2.800.000,-

Realme terbaru 2020 berikutnya adalah Realme 5 Pro. Smartphone ini hadir dengan layar berukuran 6.3 Inch panel IPS disertai desain bodi belakang kristal yang sangat menawan.

Selain unggul di sektor desain, Smartphone ini juga unggul di sektor dapur pacunya karena smartphone ini sudah menggunakan Chipset Snapdragon 712 dan RAM berkapasitas besar yang sanggup menjalankan aktivitas multitasking dengan lancar.

HP ini sangat cocok untuk kalian yang ingin bermain game karena selain mengusung prosesor mumpuni, ponsel ini juga didukung dengan baterai berukuran 4035 mAh serta teknologi VOOC Flash Charge untuk pengisian daya yang lebih cepat.

Bahkan menurut Pihak Realme, anda masih bisa menggunakan smartphone ini untuk bermain game walaupun sedang di charge.

3. Realme 5

Realme 5
  • Layar: IPS LCD 6.5 Inch
  • Prosesor: Snapdragon 665
  • GPU: Adreno 610
  • RAM: 3/4GB
  • Memori Internal: 32/64/128GB
  • Kamera Depan: 12MP
  • Kamera Belakang: 12MP + 8MP + 2MP + 2MP
  • Harga: Rp2.200.000,-

Jika anda memiliki budget yang tidak banyak, anda bisa menjadikan HP Realme 5 sebagai alternatif smartphone baru kalian. Ponsel ini dibanderol seharga Rp2,2 jutaan saja dan sudah mengusung spesifikasi menengah.

Ponsel ini bahkan sanggup menjalankan berbagai macam aktivitas multitasking dengan lancar. Selain itu, smartphone Realme 5 juga dibekali dengan empat kamera belakang berkualitas yang sanggup memberikan hasil gambar detail untuk penggunanya.

Tak lupa, HP ini juga memiliki teknologi fast charging di smartphone ini agar pengisian daya baterai semakin cepat.

Baca Juga: Review Realme 5, HP Berkualitas Dengan Harga Terjangkau di 2020!

4. Realme X

Realme X
  • Layar: AMOLED 6.53 Inch
  • Prosesor: Snapdragon 710
  • GPU: Adreno 616
  • RAM: 4/6/8GB
  • Memori Internal: 32/64/128GB
  • Kamera Depan: Motorized Pop-up 16MP
  • Kamera Belakang: 48MP + 5MP
  • Harga: Rp3.300.000,-

Realme X menjadi salah satu daftar HP realme terbaru yang hadir di kelas menengah dan sudah mengusung layar AMOLED Berkualitas yang sanggup memanjakan mata penggunanya.

Smartphone ini mengusung chipset Snapdragon 710 sebagai dapur pacunya dilengkapi dengan GPU Adreno 616 sebagai pengolah grafisnya. HP baru ini hadir dengan berbagai varian RAM yang bisa kamu pilih sesuai dengan kebutuhanmu.

Salah satu kelebihan HP Terbaru dari Realme ini adalah kamera depannya yang sudah menggunakan konfigurasi Motorized Pop-up berukuran 16MP yang sanggup menghasilkan foto dengan kualitas bagus.

Baca Juga: Realme X, Seri 10 dari Jajaran HP Kelahiran Shenzen, China!

5. Realme 3 Pro

Realme 3 Pro
  • Layar: IPS LCD 6.3 Inch
  • Prosesor: Snapdragon 710
  • GPU: Adreno 616
  • RAM: 4/6GB
  • Memori Internal: 64/128GB
  • Kamera Depan: 25MP
  • Kamera Belakang: 16MP + 5MP
  • Harga: Rp2.500.000,-

HP Realme terbaru 2020 berikutnya adalah Realme 3 Pro. Ponsel ini mengusung layar berukuran 6.3 inch dengan panel IPS LCD dan sudah beresolusi FHD+.

Realme 3 Pro diperkuat dengan prosesor Snapdragon 710 dan pilihan RAM 4/6GB sehingga performanya tidak perlu diragukan lagi. Ponsel ini sudah menggunakan teknologi VOOC 3.0 agar pengisian daya baterai semakin cepat. Hanya dengan waktu 30 menit, daya baterai bisa terisi hingga 50% loh.

6. Realme C2 2019

Realme C2 2019
  • Layar: IPS LCD 6.1 Inch
  • Prosesor: Helio P22
  • GPU: PowerVR GE8320
  • RAM: 2/3GB
  • Memori Internal: 16GB/32GB
  • Kamera Depan: 5MP
  • Kamera Belakang: 13MP + 2MP
  • Harga: Rp1.300.000,-

Nah, khusus buat kamu yang lagi nyari HP Terbaru 1 Jutaan. Kamu bisa memilih Realme C2 2019. Smartphone ini dibanderol dengan harga yang sangat murah yaitu sekitar Rp1,3 jutaan saja. Spesifikasi yang dibawa HP ini juga sudah tergolong bagus dikelasnya.

Ditenagai dengan Chipset MediaTek Helio P22, Smartphone ini memiliki performa yang cukup handal untuk aktivitas multitasking harian. Bermain game PUBG atau CODM juga masih bisa dilakukan dengan smartphone ini meski harus menurunkan tampilan grafisnya terlebih dahulu.

Perangkat ini dibekali dengan dual kamera belakang berukuran 13MP dan 2MP yang sanggup memotret foto berkualitas. Untuk kamera selfienya, HP ini memiliki lensa selfie berukuran 5MP.

7. Realme 3

Realme 3
  • Layar: IPS LCD 6.22 Inch
  • Prosesor: Helio P60
  • GPU: Mali-G72 MP3
  • RAM: 3/4GB
  • Memori Internal: 32/64GB
  • Kamera Depan: 13MP
  • Kamera Belakang: 13MP + 2MP
  • Harga: Rp1.700.000,-

Saat perilisan awalnya, HP Realme 3 cukup populer dikarenakan smartphone ini dijual dengan harga yang terjangkau dengan spesifikasi yang cukup tinggi dikelasnya.

HP terbaru dari produsen Realme ini mengusung Chipset MediaTek Helio P60 yang memiliki performa tinggi dengan varian RAM 3/4GB yang bisa kamu sesuaikan dengan kebutuhanmu.

Oh iya, smartphone kelas menengah dari Realme ini sanggup kamu gunakan untuk bermain game sejuta umat seperti Mobile Legends dan PUBG Mobile dengan settingan grafis terendah. Harga Realme terbaru yang satu ini sendiri dibanderol dengan harga sekitar 1.7 jutaan.

Baca Juga: Realme 3, HP Dengan Spesifikasi Yang Cocok Untuk Selfie!

8. Realme C1 2019

Realme C1 2019
  • Layar: IPS LCD 6.2 Inch
  • Prosesor: Snapdragon 450
  • GPU: Adreno 506
  • RAM: 2/3GB
  • Memori Internal: 32GB
  • Kamera Depan: 5MP
  • Kamera Belakang: 13MP + 2MP
  • Harga: Rp1.400.000,-

Realme C1 2019 merupakan salah satu HP terbaru dari Vendor Realme yang hadir di pasar low end Smartphone Indonesia. HP ini dibekali dengan Prosesor Snapdragon 450 yang sanggup menjalankan aktivitas multitasking ringan dengan baik.

Bagi anda yang tidak melakukan aktivitas berat setiap harinya, ponsel ini siap menemanimu. Didukung dengan RAM berukuran 2/3GB, Perangkat ini memiliki performa yang cukup tangguh dikelasnya.

Selain itu, HP terbaik Realme ini juga dibekali dengan dual kamera berkualitas yang bisa kamu manfaatkan untuk menangkap foto berkualitas.

9. Realme U1

Realme U1
  • Layar: LTPS IPS LCD 6.3 Inch
  • Prosesor: Helio P70
  • GPU: Mali-G72 MP3
  • RAM: 3/4GB
  • Memori Internal: 32/64GB
  • Kamera Depan: 25MP
  • Kamera Belakang: 13MP + 2MP
  • Harga: Rp1.900.000,-

Kamu hobi selfie? Realme U1 sangat cocok untukmu. HP Realme paling baru ini dibekali dengan kamera depan berukuran 25MP yang memiliki teknologi AI Beauty untuk menghasilkan foto selfie berkualitas tinggi.

HP ini juga memiliki kualitas layar yang bagus karena sudah mengusung panel LTPS IPS LCD berukuran 6.3 inch dengan bezel yang minim. Tak lupa, Chipset Helio P70 juga tersemat pada ponsel ini sehingga performanya tidak kalah dari Kompetitor lain dikelasnya. Harga HP Realme terbaru ini sendiri adalah sekitar 1.9 jutaan.

10. Realme 2 Pro

Realme 2 Pro
  • Layar: IPS LCD 6.3 Inch
  • Prosesor: Snapdragon 660
  • GPU: Adreno 512
  • RAM: 4/6/8GB
  • Memori Internal: 64/128GB
  • Kamera Depan: 16MP
  • Kamera Belakang: 16MP + 2MP
  • Harga: Rp2.100.000,-

HP Realme paling baru dan bagus selanjutnya adalah Realme 2 Pro. Smartphone yang dibanderol seharga Rp2,1 jutaan ini sudah mengusung chipset handal dari Snapdragon 660 dan GPU Adreno 512.

Dengan spesifikasi yang dibawanya, HP ini sudah sanggup menjalankan game berat dengan lancar di settingan grafis terendah. Selain itu, aktivitas multitasking lainnya juga lancar berkat dukungan RAM besarnya.

HP ini dibekali dengan dua kamera belakang yang memiliki fitur phase detection auto focus dan efek bokeh yang bisa kamu manfaatkan untuk mengambil foto dengan kualitas tinggi.

11. Realme C1

Realme C1
  • Layar: IPS LCD 6.2 Inch
  • Prosesor: Snapdragon 450
  • GPU: Adreno 506
  • RAM: 2GB
  • Memori Internal: 16GB
  • Kamera Depan: 5MP
  • Kamera Belakang: 13MP + 2MP
  • Harga: Rp1.200.000,-

Realme C1 hadir dengan harga yang sangat terjangkau dengan spesifikasi yang tidak buruk dikelasnya. Dapur pacu ponsel ini sudah menggunakan Snapdragon 450 dan GPU Adreno 506 yang sanggup menjalankan aktivitas multitasking dengan baik.

Spesifikasi HP Realme terbaru ini juga delengkapi dengan dual kamera belakang yang bisa kamu gunakan untuk mengambil gambar dan video berkualitas loh. Selain itu, HP ini juga dibekali dengan teknologi face unlock dan sensor yang cukup lengkap. Maka tak heran jika banyak orang yang membeli smartphone ini berkat kelengkapan fiturnya.

12. Realme 2

Realme 2
  • Layar: IPS LCD 6.2 inch
  • Prosesor: Snapdragon 450
  • GPU: Adreno 506
  • RAM: 3/4GB
  • Memori Internal: 32/64GB
  • Kamera Depan: 8MP
  • Kamera Belakang: 13MP + 2MP
  • Harga: Rp1.800.000,-

Realme 2 saat ini menjadi salah satu bagian dari daftar Realme terbaru yang juga laris di Indonesia. HP ini mengusung chipset yang sama dengan Realme C1. Keduanya sama-sama mengusung prosesor Snapdragon 450 yang memiliki performa unggulan dikelasnya.

Smartphone ini hadir dengan varian RAM 3/4GB yang bisa kamu pilih tergantung dengan kebutuhanmu. Kamera depan smartphone ini juga mampu menangkap foto dengan kualitas tinggi sehingga kamu tidak akan kecewa dengan smartphone realme yang murah ini.

13. Realme X2 Pro

Realme X2 Pro
  • Layar: Super AMOLED 6.5 Inch
  • Prosesor: Snapdragon 855+
  • GPU: Adreno 640
  • RAM: 6/8/12GB
  • Memori Internal: 64/128/256GB
  • Kamera Depan: 16MP
  • Kamera Belakang: 64MP + 13MP + 8MP + 2MP
  • Harga: Rp7.200.000,-

Realme X2 Pro saat ini menjadi salah satu HP Realme terbaru yang mengusung spesifikasi flagship karena sudah menggunakan prosesor Snapdragon 855+ sebagai dapur pacunya.

Ponsel ini mampu menjalankan aktivitas gaming berat dengan lancar tanpa mengurangi pengaturan grafisnya berkat dukungan RAM jumbo dan GPU Adreno 640 yang handal dalam mengolah grafis.

HP ini juga dibekali dengan empat kamera belakang berkualitas yang sanggup memberikan hasil foto dan video bagus untuk para penggunanya. Anda bisa membawa pulang smartphone ini dengan uang sebesar Rp5,8 jutaan saja.

14. Realme 5S

Realme 5S
  • Layar: IPS LCD 6.5 Inch
  • Prosesor: Snapdragon 665
  • GPU: Adreno 610
  • RAM: 4GB
  • Memori Internal: 64/128GB
  • Kamera Depan: 13MP
  • Kamera Belakang: 48MP + 8MP + 2MP + 2MP
  • Harga: Rp2.400.000,-

Realme 5S dirilis pada bulan November 2019 lalu dan hadir sebagai salah satu HP terbaru dari Realme. Meskipun harganya sangat terjangkau, fitur dan spesifikasi yang dibawa HP baru dari Realme ini tidak bisa diremehkan.

HP ini mengusung layar berukuran 6.5 inch berpanel IPS dan sudah menggunakan Prosesor Snapdragon 665 sebagai dapur pacunya. Tak ketinggalan RAM berukuran 4GB juga tersemat pada perangkat ini agar proses multitasking bisa berjalan dengan lebih baik.

Untuk kamera belakangnya, Realme menyematkan konfigurasi empat kamera belakang pada smartphone ini yang bisa kamu gunakan untuk mengambil gambar dan video berkualitas.

15. Realme 5i

Realme 5i
  • Layar: IPS LCD 6.52 Inch
  • Prosesor: Snapdragon 665
  • GPU: Adreno 610
  • RAM: 3GB / 4GB
  • Memori Internal: 32GB / 64GB
  • Kamera Depan: 8MP
  • Kamera Belakang: 12MP + 8MP + 2MP + 2MP
  • Harga: Rp1.700.000,- – Rp1.800.000,-

HP Realme terbaru ini sudah masuk dalam jajaran HP Realme taerbaik 2020 loh. meskipun harganya murah, namun spesifikasi yang ditawarkan benar-benar poll.

Dalam sektor dapur pacu, Realme 5i sudah didukung dengan chipset Snapdragon 665 serta baterai berkapasitas besar, yaitu 5.000 mAh.

Kinerjanya juga telah disokong dengan Ram dan memori internal yang cukup besar. Sehingga sudah pasti mampu memenuhi kebutuhan aktivitas harianmu.

16. Realme X50

Realme X50
  • Layar: IPS LCD 6.57 Inch
  • Prosesor: Snapdragon 765G
  • GPU: Adreno 620
  • RAM: 8GB / 6GB / 12GB
  • Memori Internal: 128GB / 256GB
  • Kamera Depan: 16MP + 8MP
  • Kamera Belakang: 68MP + 12MP + 8MP + 2MP
  • Harga: Rp5.000.000,- – Rp6.000.000,-

Seiring dengan tren 5G, perusahaan smartphone ini juga tentunya tidak mau ketinggalan. Realme baru saja meluncurkan perangkatnya yang sudah menduukung konektivitas 5G.

Salah satunya adalah Realme X50 ini. sebagai produk terbaru yang dibekali dengan spesifiikasi tinggi, desain trendi, dan harga yang terjangkau, perangkat ini sangat cocok untuk kaum muda.

17. Realme C3

Realme C3
  • Layar: IPS LCD 6.5 Inch
  • Prosesor: Mediatek Helio G70 
  • GPU: Mali-G52 2EEMC2
  • RAM: 2GB / 3GB / 4GB
  • Memori Internal: 32GB / 64GB
  • Kamera Depan: 5MP
  • Kamera Belakang: 12MP + 2MP
  • Harga: Rp1.599.000,-

Satu lagi HP Realme terbaru yang dipasarkan pada 19 Februari 2020 yaitu Realme C3. HP yang meningkatkann kapasitas memorinya ini juga ikut memperbesar layarnya.

Sedangkan untuk sektor kamera, HP ini sudah dilengkapi dengan 2 kamera belakang beresolusi 12MP + 5MP yang pastinya mampu menghasilkan foto yang cantik.

Spesifikasi lainnya yang juga tak kalah unik adalah baterainya yang berkapasitas besar hingga 5.000 mAh.

Kesimpulan

Demikian ulasan rekomendasi HP Realme terbaru versi Gilagadget yang baru saja selesai kalian baca. Semoga informasi ini bermanfaat bagi kita semua dan jangan lupa untuk membagikan artikel ini jika kalian menyukainya. Salam Gadget!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *